Copyrighted 2022 by DPD IPeKB Jatim. All rights reserved

IPeKB JATIM Kerja Cerdas Sejahtera

Semua Artikel

ORIENTASI TIM PENDAMPING KELUARGA TINGKAT KECAMATAN

DI KECAMATAN JATIKALEN TAHUN 2023

   Rabu, 8 Maret 2023 menjadi momentum bagi Tim Pendamping Keluarga (TPK) di Kecamatan Jatikalen, Kabupaten Nganjuk melakukan upgrade wawasan dan keterampilan. Laiknya dua tahun sebelumnya, setiap awal tahun memang diadakan orientasi bagi TPK guna selalu meningkatkan kinerja. Kegiatan kali ini dilaksanakan di Pendopo Desa Jatikalen selama dua hari atau dua kloter karena terdapat 33 tim dalam satu kecamatan atau 99 orang

        Semua unsur dalam TPK hadir dengan antusias guna mengikuti berbagai materi yang diberikan oleh narasumber yang berasal dari berbagai unsur juga. Mulai dari Bidan, PKK Kabupaten, dan Penyuluh KB yang sudah mengikuti ToF bergantian menjadi fasilitator dalam orientasi tersebut. Kurang lebih 49 orang menyimak dan aktif mengikuti kegiatan, baik paparan materi, role play maupun latihan aplikasi elsimil versi 2.0.

        Saat acara pembukaan, Plh. Camat Jatikalen dalam sambutannya menegaskan kembali peran penting TPK guna mewujudkan target prevalensi stunting nasional menjadi 14% di 2024. Ini merupakan tugas yang menantang meskipun SSGI terbaru untuk Jawa Timur sudah di angka 19,2% di mana sudah di bawah rata-rata nasional, 21,6%. Perlu sinergitas dan kontinuitas intervensi yang dilakukan salah satunya dengan Tim Pendamping Keluarga ini yang dapat langsung menjangkau sasaran.

       Di akhir acara, evaluasi dilakukan melalui post test yang diikuti oleh seluruh peserta orientasi. Dengan refreshing materi dan keterampilan yang diberikan pada orientasi ini diharapkan membantu TPK dalam menjalankan tugas serta adanya dampak yang dirasakan oleh masyarakat.

 

Media IPeKB Kab. Nganjuk